Kolaborasi NU CARE-LAZISNU dan Treasury Mempelopori Donasi Emas



Jakarta, 17 Februari 2020 – Sebagai lembaga yang bergerak dibidang sosial, NU CARE-LAZISNU memiliki mimpi untuk turut mewujudkan kesejahteran umat dan masyarakat Indonesia, dengan menggunakan instrumen yang bisa memberikan manfaat lebih. Dalam rangka mewujudkan mimpi tersebut, NU CARE-LAZISNU bermitra dengan pihak yang memiliki impian serupa, untuk memberikan kebaikan lebih kepada penggunanya, yaitu Treasury. Kolaborasi ini bertujuan memberikan kemudahan kepada masyarakat di Indonesia dalam menyalurkan donasi Emas, kapan saja, dimana saja, melalui Aplikasi Treasury.


“NU CARE-LAZISNU selalu berupaya memberikan pilihan kepada masyarakat untuk menyalurkan Donasi ataupun Zakat, Infak, Sedekah serta Wakaf. Alhamdulilah, bersama Treasury kami bisa memberikan satu lagi pilihan dalam berdonasi, yaitu dalam bentuk Emas 24 Karat. Hal ini begitu penting, karena Emas adalah instrumen yang dekat dengan masyarakat Indonesia dan juga disebutkan dalam Al-Quran dan Haditz. Yang memerintahkan kita untuk menginfakan sebagaian dari Emas yang kita miliki,” Ketua NU CARE-LAZISNU, Achmad Sudrajat, Lc., MA. menjelaskan pandangannya mengenai Donasi Emas.


NU CARE-LAZISNU merupakan lembaga nirlaba yang menerima dan menyalurkan dana Zakat, Infak, Sedekah serta Wakaf (ZISWAF) dari masyarakat, yang akan disalurkan kepada mereka yang membutuhkan. Gerakan #EmasUntukKebaikan, dimulai dengan ditransfernya Donasi Emas dari Treasury kepada NU CARE-LAZISNU, yang diharapkan dapat mengajak lebih banyak masyarakat dalam berdonasi Emas.


Anang Samsudin selaku PR Manager Treasury menjelaskan, “Kami sangat bersyukur dapat menjalin kerjasama dengan organisasi Nahdlatul Ulama (NU), yang diawali dengan gerakan #EmasUntukKebaikan bersama NU CARE-LAZISNU. Kemitraan ini terjalin berkat kesamaan pandangan bahwa setiap orang berhak menggenggam #MasaKeemasan yang dicita-citakan, agar bisa menjalani hidup yang lebih baik dari sebelumnya.”


Semua donasi Emas yang diberikankan oleh masyarakat melalui aplikasi Treasury, akan diterima secara realtime oleh NU CARE-LAZISNU. Masyarakat dapat melakukan donasi melalui fitur Transfer Emas yang ada di Aplikasi Treasury, kemudian memasukan alamat email [email protected] serta mengisi jumlah donasi yang ingin diberikan. Lalu ketuk ikon Transfer Emas atau Gift Card lalu ketuk Kirim dan masukan Pin Transaksi. Masyarakat bisa memasukan nilai donasi Emas yang ingin diberikan, mulai dari 0,03 Gram atau senilai kurang lebih Rp 20.000an.


“Dengan proses digitalisasi seperti ini, kami yakin dapat mengajak lebih banyak masyarakat untuk menyalurkan Donasi melalui NU CARE-LAZISNU,” tambah Ajat.

Melalui gerakan #EmasUntukKebaikan ini, Treasury dan NU CARE-LAZISNU akan terus berusaha untuk memberikan kontribusi positif kepada masyarakat. “Donasi yang masuk, akan digunakan untuk mendorong pembangunan di berbagai sektor kehidupan, seperti; Kesehatan, Lingkungan, Pendidikan dan Kewirausahaan di berbagai wilayah Indonesia yang membutuhkan. Semoga dapat membawa manfaat bagi lebih banyak orang,” tutup Ajat.